Mikhi Asik Renang di Danuwo Waterpark

Mikhi sedang getol berenang, walau belum lancar-lancar banget. Sudah berani nyemplung, nyelelem beberapa detik, ngambang dan gerak-gerak kayak ikan dan yang pasti teriak kegirangan. Sebab ini lah yang membuat saya nekat jam 11 siang berangkat ke Danuwo Waterpark. Wisata air yang ada di dekat SMAN 2 Boyolali, Sekolah saya tersayang. Alamat tepatnya di  Jl. Suryo Kusumo Km. 03, Desa Udanuwuh, Kec. Kaliwungu, Kab. Boyolali.

   



Ini bukan kali pertama sih, tapi hari ini spesial sekali. Kami bertiga benar-benar bisa menikmati Danuwo. Belum banyak pengunjung, mungkin karena cuaca agak panas kali ya. Ya, hanya tampak 2-3 rombongan. Wah, Danuwo seperti milik sendiri. Mikhi sangat menikmatinya, dia puaskan diri di Kolam sampai badannya kedinginan. Naik prosotan, nunggu disiram ember raksasa, nyoba kolam renang dewasa, main di Kali dan makan ayam bakar. 

Danuwo Waterpark
Danuwo Waterpark


Untuk tiket masuk Danuwowaterpark setiap akhir pekan adalah 15.000, sedangkan hari biasa cukup 10.000. Nah, saat berenang bagi yang butuh ban besar bisa sewa dengan mengeluarkan uang 15.000. Hmmm, agak mahal sih menurut saya, tapi ya karena bannya besar dan terbatas kali ya, jadi disewain gitu.



Untuk makanannya gimana? Jujur aja, karena habis berenang bawaanya lapar, jadi untuk rasa gak jadi soal. Cukuplah untuk mengganjal perut. Banyak menu kok, pilih deh! Yang bikin asik adalah pemandangan sekitar serta backsound gemericik air yang bikin tenang. Nah, setelah makan, tapi belum puas main, bisa lho keceh di Kali-kali kecil atau main bebek-bebekan.


Danuwo
Danuwo


Banyak spot yang cakep buat foto dan tempat ini ga bikin bosen. Yuk, ke Danuwo! Hihihih

Danuwo
Danuwo



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mikhi Asik Renang di Danuwo Waterpark"

Post a Comment

Maturnuwun kunjungan dan komentarnya :D