Apa yang bisa dilakukan Guru dengan Google Classroom?


Hari minggu lalu (12/07/2020), saya dan 3 guru pakar mengajar (ada yang instruktur nasional dan eksektutor handal), belajar bersama mendalami Google Classroom. Ha? Ngapain pakai belajar bareng? Ya, demi meningkatkan kualitas, dan  dengan diskusi akan banyak ilmu baru yang didapat, selama kita mau mengosongkan gelas terlebih dahulu. Asik!



Ya, disitu ada Pak Syaifudin Zuhri, Pak Muh Zuhri dan Bu Endah (istri pak M Zuhri). Kami berenam (ada Mikha dan Asti) berada di Ruang Workshop Pak Muh Zuhri. *Ich werde auch bald haben, aamin.

Kenapa harus google classroom (GC)? Inilah apilkasi yang disepakati bersama oleh rekan guru di Sekolah kami. Ya, karena mempertimbangkan kelebihannya juga sih. Betul, saat Corona ini murid dan guru bisa kok pakai Whatsapp untuk pembelajaran, tapi, apakah nanti media yang dikirimkan sebagai materi, dll akan disimpan oleh peserta didik dan guru? Lha wong, chat penuh aja bikin pusing. 

Berbeda dengan Google classroom, dimana setidaknya materi, tugas dll sudah terkelompok dan bisa diakses sewaktu-waktu selama kita masih berada di Kelas tersebut dan guru tidak menghapus kelasnya.


Apa yang bisa dilakukan Guru  dengan Google Classroom?
  • Berbagi pengumuman, ya bentuknya seperti posting di Facebook, nanti peserta didik bisa mengomentarinya. Contohnya :

  • Menambahkan materi, tugas, quiz dengan berbagai bentuk file, bisa link atau dokumen. Biasanya sih pakai google form enak.

  • Dalam menu pertanyaan, kita bisa mengatur ingin membuat model esay atau pilihan ganda.

  • Merapikan postingan kita, dengan membuat topik dan mengelompokkan apa yang diunggah sesuai topik. 






  • Menambah/mengeluarkan anggota dan pengajar


  • Memberi nilai dan mengomentari tugas


Secara dasar sih itu, saya sendiri mulai pakai GC ketika Maret 2020, saat kami semua diminta untuk bekerja dan belajar dari Rumah gegara COVID-19.

Idealnya pakai komputer sih biar gak capek, tapi download apikasinya di Smartphone juga gak masalah. Saya juga sering cek atau balas komen peserta didik lewat Smartphone.



Harapan saya sih, Google Classroom ada fitur chat seperti Facebook, tapi ini saya nemu ini https://support.google.com/edu/classroom/thread/42805872?hl=en

Sementara itu ya.. intinya saya mau cerita kalau hari minggu itu saya ke Kartasura hahahahah ;D

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Apa yang bisa dilakukan Guru dengan Google Classroom?"

Post a Comment

Maturnuwun kunjungan dan komentarnya :D