Melamar FSJ di Jerman dari Indonesia

Pertanyaan mengenai pendaftaran FSJ dari Indonesia beberapa hari ini mengemuka di Surat Elektronik penulis. Oleh sebab itu, penulis sedikit melakukan wawancara dengan pihak-pihak yang pernah mengajukan syarat dari Indonesia, pihak Träger penulis (Pada bab ini penulis Cuma minta saran, bagaimana jika ada yang mendaftar dari Luar Jerman), PDF dari Kedutaan Jerman di Indonesia.

Lankahnya bagaimana?


  • Secara sederhana, hal pertama yang dilakukan adalah menemukan Träger serta lowongan FSJ atau BFD yang menerima pelaku FSJ dari Luar Jerman, contoh Indonesia. Biasanya, yang dibutuhkan untuk mendaftar adalah Lebenslauf dan Motivationsschreiben. Kedua hal tersebut, lebih baik juga dilengkapi foto, mungkin juga salinan paspor yang masa berlakunya masih lama. Yang terpenting adalah kedua hal tadi dibuat sebagaimana pakemnya. Jangan lupa, jelaskan kondisi kalian yang masih di Indonesia. Contohnya silahkan mencari di Internet.


Sumber dari Kedutaan Jerman di Indonesia, inilah link yang bisa dibuka jika kalian berminat FSJ :
a.       Pro-FSJ.de
b.      Bundesfreiwilligedienst.de
c.       Senior penulis yang daftar dari Indonesia pakai Diakonie

Banyak Träger yang membuka pendaftaran ONLINE, jadi tinggalisi data di Situ dan kirim. Selalu cek Träger!

  • Jika lamaran kalian direspon oleh Träger, maka akan ada perbincangan selanjutnya. Yang bisa saja meliputi, ingin bidang apa, sanggup tidak mulai pada bulan yang sudah ditentukan, fasilitas apa saja yang akan didapat sebagai FSJ dari luar Jerman, bagaimana dengan tempat tinggal, bagaimana gambaran kerjanya, bagaimana kondisi bahasa, bagaimana ini itu yang lain. Menurut pengalaman senior penulis, ia mengadakan wawancara lewat skype dan email.

  • Kalo sudah sama-sama Fix, Träger akan memberikan kontrak kerja. Hal  inilah yang bisa kalian buat untuk mengajukan Visa izin Kerja Sosial di Jerman.


Bagaimana masalah sertifikat bahasa?

  • Di Laman kedutaan Jerman Indonesia di Jerman bilang, sesuai dengan tingkat A1 standar Negara-negara Eropa.


Kemampuan bahasa yang baik tentu saja sangat membantu jalannya program FSJ, karena di FSJ seperti miniatur dunia kerja, para pelaku dituntut untuk berkomunikasi lebih dengan kolega atau pasien, dll.

Untuk sertifikat, yang dilampirkan yang memang sesuai standar ya. Tetapi sesuai kesepakatan dengan Träger juga, mereka gimana. Kalo dari hasil riset penulis, mereka bilang : disesuaikan dengan aturan permohonan visa. Artinya, A1 bisa diterima. Ingat, mungkin tidak semua Träger begitu. Silahkan komunikasi dengan Träger.


Dalam laman Kedutaan Jerman Indonesia, mereka juga menerangkan hal demikian : “Sesuai dengan tingkat A1 menurut standar perjanjian negara-negara Eropa. Sertifikat bahasa harus dilampirkan (asli dan dua fotokopi). Kemampuan bahasa Jerman juga akan diuji ketika wawancara di Kedutaan. Bukti kemampuan bahasa tidak perlu ditunjukkan apabila penanggung menjelaskan bahwa kemampuan bahasa Jerman tidak diperlukan atau jika kursus akan diadakan setibanya di Jerman.”



 Apabila sudah berembug dengan Träger mengenai per-FSJ-an dan sudah fix, lalu kalian menerima surat Kontrak atau Vertrag, maka selamat, kalian sudah dapat golden ticket mengajukan VISA.

Syarat mengajukan Visa Kerja Sosial di Kedutaan Jerman di Indonesia?

  • Bersumber dari PDF Kedutaan Jerman di Indonesia, disebutkan bahwa PERSYARATAN-PRESYARATAN pengajuan VISA kerja Sosial selalu diperbaharui, tetapi tidak dijamin kelengkapannya dan diumumkan tanpa jaminan. So, selalu pastikan untuk update di Website kedutaan, dan lengkapi persyaratan umumnya.

2.      Syaratnya adalah :


a.       Formulir dari Kedutaan
b.      Pasfoto
c.       Paspor
d.      Biaya Visa
e.       Kontrak/Perjanjian
f.       Perngetahuan bahasa (sudah penulis jelaskan di atas)
g.      Daftar riwayat hidup  / surat motivasi (dilengkapi dengan keterangan mengenai cita-cita dan rencana setelah kerja sosial berakhir)
h.      Asuransi Perjalanan (Asuransi perjalanan harus dibuat mulai kedatangan di Jerman sampai dengan dimulainya kerja sosial) Info lebih lanjut :

Kalo Visa bisa keluar, artinya kalian diizinkan berkerja sosial di Jerman. Selamat!
Semoga rangkuman ini bisa memberikan ide baru buat para pembaca yang berkepentingan. Saran dari penulis adalah, komunikasi dengan Träger. Bisa juga, kalo gak ingin repot minta bantuan agen di Indonesia. Untuk masalah agen, cari yang rekam jejaknya bagus. Gali informasi sebanyak mungkin. Jika penulis ada tambahan informasi, akan penulis bagi.

Kalo kata pihak Träger yang penulis tanya, syarat utama kerja sosial di Jerman adalah :
  • Punya izin tinggal (VISA)
  • Mampu berbahahasa Jerman
  • Melengkapi berkas lain




Sebenernya sederhana yaa?

Cek label FSJ penulis di Blog ini ^_____^

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Melamar FSJ di Jerman dari Indonesia"

  1. Mkasih mba atas infonya,agen FSJ atw aupair yg trpercaya apa ya mba?

    ReplyDelete

Maturnuwun kunjungan dan komentarnya :D